Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Yang Perlu Kita Ketahui -->
Cari Berita

Advertisement

Manfaat Mengkonsumsi Buah Kurma Yang Perlu Kita Ketahui

SoboLangit.com
Sabtu, 11 Maret 2023


Di bulan puasa buah yang menjadi favorit umat Islam tak lain adalah kurma mungkin dari kalian ada yang mengetahui manfaat kurma yang sudah ada semenjak dahulu kala,
Sekarang ini ada banyak jenis dan varian kurma yang kita ketahui dan sering kita jumpai dipasar-pasar terdekat atau mungkin bisa ditemukan pada bazar. Selain berbicara tentang varian atau jenis kurma, pembahasan kali ini bertujuan mengulik manfaat dari buah kurma sendiri,mari lihat kita manfaat buah kurma yang akan di bahas berikut ini :
Menjaga Kesehatan Tulang
Manfaat buah ini yang pertama adalah untuk menjaga kesehatan tulang. Salah satu kandungan utama buah kurma adalah kalsium. Zat yang satu ini sangat penting untuk kesehatan tulang. Bagi kalian yang ingin tulangnya selalu sehat sangat disarankan untuk rajin mengkonsumsi kurma.


Mengandung Serat Yang Tinggi
Manfaat kurma yang lain adalah kandungan serat tinggi. Manusia sangat membutuhkan serat. Jika seseorang kekurangan serat maka akan membuat kesehatannya mudah terganggu. Kurma adalah buah yang memiliki kandungan serat sangat tinggi dan dapat membuat kebutuhan serat harian kalian terpenuhi dengan mudah.

Melancarkan Buang Air Kecil
Bagi kalian yang merasa susah buang air kecil tidak ada salahnya untuk mulai rajin mengkonsumsi kurma. Sebuah penelitian yang dilakukan di Universitas Riyad menyebutkan jika kandungan nutrisi kurma bisa membuat seseorang menjadi lancar buang air kecil. Agar bisa buang air kecil secara lancar disarankan untuk mengkonsumsi minimal 5 buah kurma setiap hari, Nabi Muhammad SAW sendiri menganjurkan kita untuk mengkonsumsi buah kurma ini dengan jumlah yang ganjil.

Mengatasi Gangguan Usus
Banyak orang yang belum mengerti jika salah satu kandungan dalam kurma adalah nikotin. Zat yang satu ini bisa membersihkan usus dan membuat semua gangguan pada usus dapat teratasi.

Sebuah fakta menarik mengenai kurma juga terungkap dimana buah yang satu ini bisa membuat seseorang menjadi lebih mudah dalam buang air besar.

Mengatasi Anemia
Manfaat kurma selanjutnya adalah mengatasi anemia. Bagi kalian yang menderita anemia sangat disarankan untuk mengkonsumsi buah kurma. Buah yang satu ini memiliki kandungan nutrisi yang tinggi pada kurma sangat baik untuk kesehatan dan pada kurma terdapat zat besi yang baik untuk orang yang menderita anemia. Kandungan zat besi pada kurma bisa dikatakan sangat tinggi dan aman dibandingkan jika kalian harus mengkonsumsi obat obatan.

Menaikkan Berat Badan
Banyak orang ingin memiliki tubuh yang lebih besar karena terlihat kurus juga tidak maksimal. Untuk bisa gemuk kadang membutuhkan obat yang berbahaya karena sekarang ini banyak sekali obat obatan berbahaya. Akan lebih baik dan aman jika kalian menggunakan buah kurma untuk menggemukan berat badan.

Kurma mengandung kalori yang sangat tinggi, jumlah kalori yang dimiliki buah ini mencapai lebih dari 3000 kalori dan itu pastinya sudah cukup untuk makanan pengemuk badan.

 Mengatasi Alergi
Kurma adalah buah yang secara alami sudah memiliki kandungan sulfur. kalian harus memahami jika zat yang terkandung dalam kurma tersebut sangat efektif untuk mengatasi alergi. Jika kalian merasa alergi maka disarankan untuk mengkonsumsi kurma agar alergi tersebut dapat teratasi.

Menjaga Kesehatan Jantung
Manfaat kurma untuk kesehatan jantung sudah teruji. Itu karena pada kurma terdapat zat yang bisa membuat kondisi jantung menjadi lebih baik. kalian cukup mengkonsumsi kurma setiap hari agar jantung kalian sehat. Pastinya kalian tidak mau jantung kalian tidak sehat karena jantung adalah bagian utama dalam tubuh kita.

 Baik Untuk Kesehatan Mata
Mata yang sehat adalah impian semua orang. Untuk menjaga kesehatan mata kadang orang harus membayar mahal. Itu karena dokter umumnya menjual nutrisi kesehatan mata dengan harga yang mahal. Apabila kalian ingin cara yang lebih hemat, aman dan murah maka kalian lebih baik menggunakan buah kurma. Buah ini kaya kandungan vitamin dan nutrisi yang baik untuk kesehatan mata. Mengkonsumsi sebuah kurma sama dengan kalian menyelamatkan mata kalian dari kerusakan.

Menaikkan Trombosit Darah
Bagi orang yang sedang terkena demam berdarah pastinya membutuhkan obat untuk menaikkan trombosit tubuh. Selain jambu biji, kurma juga bisa menaikkan trombosit dengan cepat. Karena itu buah ini sangat disarankan untuk dikonsumsi orang yang yang sedang menderita demam berdarah.